Ini Favoriteku Langsung ke konten utama

Informasi Terbaru

Cara Menemukan Minat dan Mengasah Bakat Pada Diri Sendiri

Oleh Kharisma Intania Banyak yang masih bingung dengan bakat dan kemampuan yang dimiliki, bakat dan kemampuan setiap orang pasti berbeda-beda. Nah, tugas kita adalah menemukan bakat dan kemampuan yang kita miliki. Bakat adalah keahlian atau kelebihan yang dimiliki oleh seseorang yang berasal dari keturunan ataupun berasal dari lahir. Bakat sendiri dipercaya sebagai hal yang paling disenangi oleh manusia karena bisa membantu manusia. Bakat erat hubungannya dengan pekerjan yang nantinya akan kita kerjakan, misalnya anda memiliki bakat bermain sepakbola, maka anda bisa menekuni sepak bola sebagai pekerjaan. Pun juga jika anda berbakat sebagai pelukis, anda bisa menjadi pelukis atau berprofesi sebagai designer. Kita sering bertanya kepada diri sendiri, apa sebenarnya bakat yang kita miliki, banyak orang merasa bosan dengan pekerjaan yang mereka kerjakan dan menganggap pekerjan yang mereka lakukan tidak sesuai bakat dan kemampuan. Meskipun, jika tidak di asah
Moment Yang Tidak Terlupakan Dari Jonghyun SHINee

1. Lagu karya Jonghyun menang di acara musik

youtube4-lishathestain-b97a22be52ea072237d86778b9236fb7.jpg 
Youtube.com/lishathestain
Saat SHINee masih menjadi rookie, mereka sempat menang di sebuah acara musik berkat lagu berjudul Juliette karya Jonghyun. Saat itu, mereka juga ‘bertarung’ dengan grup besar yang juga seniornya, Super Junior. Tanpa disangka, lagu Juliette berhasil mengalahkan lagu It’s You.

2. Jonghyun dan Fansite Noona
 
Sebagai seorang idola, Jonghyun punya banyak fansite yang setia mengikuti dan mengabadikan kesehariannya dalam foto. Hasil foto-foto fansite Jonghyun juga terkenal bagus-bagus. Pantas saja.... Jonghyun juga nggak mau rugi nih.

Saat para fansite mengunggah preview hasil jepretan mereka ke media sosial, Jonghyun rupanya sering mencari foto-foto dirinya dna ketika dia menemukan foto-foto yang ia sukai... Jonghyun nggak akan ragu untuk meminta foto HD-nya. Ampun deh...

Kocaknya Jonghyun SHINee minta foto HD (dok. Twitter)
Kocaknya Jonghyun SHINee minta foto HD (dok. Twitter)
Dia juga nggak lupa untuk mengapresiasi fansite-fansite dirinya nih. Di konser SHINee World II, Jonghyun menulis nama-nama fansite-nya di punggung saat ia tampil topless membawakan lagu Internet War dengan Taemin.

Jonghyun SHINee mengapresiasi fansite dirinya (dok. OIAM)
Jonghyun SHINee mengapresiasi fansite dirinya (dok. OIAM)
 

3. Karier solo tembus tangga lagu Billboard

kpopfighting-ad36134c22bf4235bd566c20c51837db.jpg 
Kpopfighting.com
Tepat tanggal 12 Januari 2015 lalu, lead singer SHINee ini resmi merilis EP pertamanya yang bertajuk Base. Album tersebut berhasil menduduki posisi puncak dalam tangga lagu Billboard’s World Albums. Hal tersebut menjadi salah satu bukti totalitas dan dedikasinya dalam dunia musik.
4. Crybaby Jonghyun 

Jonghyun sering menangis di konser  (dok. YouTube)
Jonghyun sering menangis di konser (dok. YouTube)
Sebagai seorang pria, Jonghyun nggak pernah malu untuk menangis. Jonghyun ini memang gampang terharu sih...
Ada banyak momen dimana fans melihat Jonghyun menitikkan air mata dan bahkan menangis sesenggukan.

Kalau sudah mulai nangis pasti deh terisak-isak (dok. YouTube)
Kalau sudah mulai nangis pasti deh terisak-isak (dok. YouTube)
Salah satu momen yang lucu dan mengharukan adalah saat SHINee melakukan konser di Tokyo Dome, Jepang. Key yang sangat terharu menangis di akhir acara yang kemudian dihibur oleh member lainnya. Jonghyun awalnya memeluk Key untuk menghiburnya, namun kemudian ia menangis lebih parah dari Key. Member yang lain sampai bingung dibuatnya, apalagi Jonghyun kemudian memeluk semua member satu per satu sambil menangis.

Jonghyun yang menangis dipeluk oleh SHINee (dok. Beautiful Days)
Jonghyun yang menangis dipeluk oleh SHINee (dok. Beautiful Days)
Salah satu momen paling membekas lainnya adalah saat Jonghyun menangis di konser SHINee World IV di tahun 2015 lalu.
Saat itu, SHINee membuat sebuah reka ulang dari debut mereka "Replay" dan tampil membawakan lagu tersebut di konser. Jonghyun sepertinya terharu banget, apalagi mendengar fans dengan kompak menyanyikan lagu bersejarah tersebut sambil mengangkat banner. Ia menangis sesenggukan sambil bernyanyi.

5. Penampilan bersama Taeyeon SNSD

youtube3-dafttaengk-ce2c71a8d79c9105336d779d76dab9a2.jpg 
Youtube.com/DaftTaengK
Dalam konser tahunan persembahan SM Entertainment yaitu SMTOWN bulan Juli 2017 lalu, Jonghyun yang duet dengan Taeyeon sempat bikin penggemar baper. Dalam satu momen, Jonghyun terlihat ingin mencium leader dari SNSD tersebut. Padahal, mereka hanya berbisik dan berinteraksi. Bukannya cemburu, sebagian penggemar justru sangat menyukai kedekatan dan persahabatan mereka.

6. You've worked hard too, Jonghyun
Jonghyun SHINee datangi dan menyemangati fans (dok. Dingo)
Jonghyun SHINee datangi dan menyemangati fans (dok. Dingo)
Di tahun 2016 lalu, Jonghyun menjadi salah satu artis yang berpartisipasi dalam acara "Sugohaeso Oneuldo" yang bila secara langsung diartikan menjadi you've worked hard today. Ia mendatangi fansnya yang bekerja keras sebagai pelajar dan pekerja paruh waktu. Tak hanya membantu fans di tempat kerjanya, Jonghyun juga menyemangati fans tersebut dan bicara dari hati ke hati.

7. Jonghyun dan Taemin

soompi2-5a8e1a2e1eb9990d5312b06be93c7c97.jpg 
Soompi.com
Bukan hal yang baru bagi sang idola untuk memberikan aksi-aksi lucu dan menggemaskan kepada penggemar yang biasa disebut fan service. Bukan hal yang aneh juga ketika dalam sebuah grup, baik boyband atau girlband, mereka memiliki ‘pasangan’ masing-masing untuk melakukan fan service. Jonghyun dan Taemin merupakan salah satu duo yang paling disukai di SHINee sehingga apapun interaksi yang mereka lakukan akan mengundang perhatian.
8. Jonghyun dan SHINee

Hubungan Jonghyun dan SHINee seperti saudara (dok. SM Entertainment)
Hubungan Jonghyun dan SHINee seperti saudara (dok. SM Entertainment)

Lebih dari 10 tahun bersama, hubungan Jonghyun dan member SHINee lainnya sudah seperti keluarga. Ada banyak hal lucu hingga mengharukan antara member SHINee. Tapi buat saya pribadi, 2 video ini selalu bisa membuat saya tersenyum. 

Satu adalah ketika Jonghyun diberi surprise oleh SHINee ketika ia merilis album solonya, Base. Saat itu, ia juga memberikan album barunya dan dituduh plagiat oleh Taemin karena judul dan bentuk albumnya mirip album Taemin yang berjudul Ace. 

Satu lagi adalah ketika Jonghyun berulang tahun ke-27 dan di-bully oleh SHINee di konser mereka di Jepang. Saat itu member SHINee mengolok-olok Jonghyun yang sering melakukan aegyo padahal sih kalau di panggung ia selalu berusaha terlihat maskulin.

Itu dia kenangan termanis dari Kim Jonghyun yang akan selalu saya kenang. Walaupun sedih, untuk terakhir kalinya saya ingin berkata, "Rest well, Kim Jonghyun. Thank you, and i hope you found your peace."

9. Buat Sandara Park jatuh hati

12269823-190406401298877-33535175-n-b2370a3bc575fa76cd09fd87814b5016.jpg

Pada tahun 2015 lalu, Jonghyun sempat menyanyi di acara berjudul Sugar Man. Karena terpesona dengan penampilan dan suara emas Jonghyun, mantan personel 2NE1 yaitu Sandara Park mendadak menjadi fangirl Jonghyun. Mereka berdua pun sempat foto bersama.

10. Memberikan dukungan dan semangat bagi fans


undefined
foto: soulbeats.com
Meskipun sempat dikecam karena mendukung fans yang LGBT, namun melalui twitter-nya ia tetap mendukung fans tersebut agar tidak malu meskipun ia “berbeda.”
Fans ini mengirim pesan kepada Jonghyun mengenai perasaannya yang menyukai sesama jenis. Jonghyun pun membalas dengan pesan yang sangat menyentuh.
Dilansir dari soulbeats.com, kalimat yang Jonghyun ucapkan ialah: “I don’t think you’re a person who needs consolation or worries. You are that strong. I wish for your health and for a good end of the year.”

11.  Tulisan Jonghyun untuk fans
 
 https://twitter.com/ptgsfx/status/868300206839934976https://twitter.com/ptgsfx/status/868300206839934976
 via Twitter 

Pada salah satu fansign, seorang fans menangis karena ia sering mendapatkan bully akibat namanya yang jelek.
Ketika Jonghyun bertanya siapa namanya, dia malah menangis karena malu. Berkali-kali Jonghyun membisikkan jangan menangis.
Bahkan, ketika fans itu sampai di tempat duduknya, salah seorang staf memberikan kertas berisi tulisan tangan Jonghyun.
Jonghyun menulis bahwa nama cewek itu tersebut sangat bagus dan orang yang membully itulah yang sebenarnya enggak berharga.

12. Menari sampai terjatuh

Di salah satu ruang tunggu, Key; Minho; dan Taemin sedang melakukan gerakan gila di syuting yang mereka lakukan.
Tiba-tiba Jonghyun membuka pintu dan terdiam sesaat. Tidak lama setelah itu, ia menari sampai terjatuh dan membuat seluruh member tertawa, begitu juga dirinya.

Sumber
https://www.teen.co.id/read/8140/5-kenangan-manis-dari-seorang-kim-jonghyun-shinee
http://vemale.website/sedih-ini-7-momen-manis-dan-tak-terlupakan-dari-jonghyun-shinee/

Komentar